Guardiola Bangga Mencatat Sejarah Baru Bersama City



Sarana Skor - Josep Guardiola mengaku bangga bisa mengikuti jejak Jose Mourinho dengan menjadi salah satu manajer yang mampu mencatat sejarah baru di Premier League.

Manchester City baru saja menang 4-0 atas Swansea City di Liberty Stadium semalam. Hasil positif ini memastikan mereka menjadi tim pertama di Liga Primer yang meraih 15 kemenangan beruntun dalam semusim.

Guardiola menilai rekor City tersebut cukup penting, dan membuat mereka bisa disejajarkan dengan tim-tim legendaris lain di Inggris; seperti Liverpool di era 80an, Manchester United era Sir Alex Ferguson, dan Chelsea ketika pertama ditangani Jose Mourinho.

BACA JUGA :




"Saya begitu bahagia karena pekerjaan kami akan tergantung pada kemenangan, jadi ketika kami menang kami merasa amat bahagia," tutur Guardiola.

"Dalam sejarah ada banyak tim luar biasa seperti Liverpool di era 80an dan United bersama Sir Alex Ferguson atau Chelsea bersama Jose Mourinho, ada banyak tim yang hebat."

"Namun kami yang pertama menang di 15 laga beruntun. Jika kami memenangkan trofi, itu akan jadi rekor juga dan rekor ini bakal dipatahkan di masa mendatang, meski itu takkan mudah."

"15 kali menang beruntun di Premier League zaman sekarang sangat sulit. Tentu saja kami memang sedikit beruntung dan sering mencetak gol di menit-menit akhir. Namun itu artinya kami terus percaya dan yakin bisa terus menang, lagi, dan lagi."

"Kami takkan mencoba berhenti menunjukkan itu pada fans. Kami akan terus mencoba melakukannya selama mungkin."

Guardiola Bangga Mencatat Sejarah Baru Bersama City Guardiola Bangga Mencatat Sejarah Baru Bersama City Reviewed by Sarana Skor on 5:05 PM Rating: 5

No comments:

Agen Sbobet Resmi

Image and video hosting by TinyPic
Powered by Blogger.